3

Kamu udah baca tulisan Dua Tahun sebelumnya?
Baca dulu lah biar paham walau gue juga gak paham kenapa tulisannya bisa berseri kaya sinetron .
Nikmati ajalah ya…..

Baca entri selengkapnya »

tv

Waktu ini sangat tidak terasa berjalan, detik, menit, jam hingga tahun – tahun berlalu dengan cepatnya. Aku berpikir baru saja memiliki kekasih, ternyata tidak. Aku sudah bersamanya sampai dengan dua tahun, terhitung setelah kami memiliki sebuah status hubungan. Begitu bahagianya cinta mula – mula, detik, menit, jam selalu tidak terlewatkan akan kabarnya. Handphone selalu berdering, memunculkan namanya dilayar HP. Pertanyaan yang sama akan terlontar setiap hari, percakapan rutinitas menjadi topik yang akan menjadi perbincangan.

Baca entri selengkapnya »

Gambar  —  Posted: 24 Oktober 2017 in Uncategorized
Tag:, , , , , , ,

Critical Eleven Poster

Gue sama pacar waktu itu ada rencana dadakan untuk nonton. Dan memang ini salah satu kebiasaan kami juga, kalo udah direncanain malah suka gak kesampean. Untuk menentukan film yang akan ditonton pun terkadang kami menentukannya ketika sudah sampai di area bioskop. Kami lihat jejeran poster dengan tulisan “Now Showing” dan kami buka HP untuk lihat synopsis. Kampretnya kami sering ketipu sama sinopis film yang gak sesuai sama filmnya. Melihat judul tulisan “Critical Eleven” dengan pemain utama Reza Rahardian dan disutradai oleh Monty Tiwa menandakan ini adalah film berkelas. Gue belum pernah kecewa menonton film ketika Reza Rahardian menjadi aktornya, walau gak semua film dia gue tonton. Dan gue coba mengingat beberapa film yang disutradai oleh Monty Tiwa dan itu adalah Sampai Ujung Dunia, Sabtu bersama Bapak, dan banyak film lainnya dan juga banyak film komedi. Gue yakin ini film bagus. Baca entri selengkapnya »

Gambar  —  Posted: 19 Mei 2017 in Dan Lain - Lain :)), Uncategorized
Tag:, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

why

Kalian pernah gak ditanya alasan kenapa suka sama seseorang? Pasti penah dong ya, bahkan jomblo aja pernah ditanya kaya gitu walau endingnya gebetan lari sama yang lain. Lu kenapa suka sama dia? Padahal masih banyak yang lebih dari dia! Bagusnya dia apa sih? Bukannya temen lu banyak, bahkan cakep – cakep. Kok bisa jadi sama dia? Coba kasih tau alasan lu bisa suka sama dia.

Baca entri selengkapnya »

anniversary-quotes-for-boyfriend-of-1-year

#Play By My Side ~ Maudy Ayunda feat David Choi

Jujur semakin kesini gue merasa semakin bodoh, bodoh dalam hal ingatan. gue menjadi pelupa, gak kaya dulu dimana moment berharga yang selalu bisa gue ingat. Tanggal ulangtahun, tanggal jadian, bahkan gue ingat tanggal putus sama mantan.
Baca entri selengkapnya »

AADC Ticket

Empat belas tahun yang lalu film ini mampu menyelamatkan perfilm-an Indonesia yang tengah dalam kemerosotan. Para remaja kembali dapat menikmati film Indonesia yang mempunyai kualitas cerita dan peran dalam genre POP. Ada Apa Dengan Cinta adalah sebuah film remaja SMA yang bercerita tentang kisah Rangga dan Cinta dalam menjalani kisah percintaan. Namun Rangga yang mempunyai sikap cuek, meninggalkan Cinta tanpa status yang jelas pergi ke New York, Amerika. Itulah sekilas inti cerita dari AADC pertama diluar kisah Genk Cinta -Cinta dan teman – temanya- yang sangat seru. Baca entri selengkapnya »

LGBT Itu Dosa!

Posted: 18 Februari 2016 in Uncategorized

Keren 🙂
Mengambil sisi positif dari hal negatif!
God bless u.

@ernestprakasa

Ketika SD, saya punya seorang teman. Namanya Daniel.

Daniel adalah seorang anak laki-laki yang berbeda. Saat kita terkena demam Street Fighter dan bermain berantem-beranteman di jam istirahat, saat saya dan teman-teman sibuk menjadi Ken, Ryu atau Blanka, Daniel lebih senang memutarkan badannya lalu berpura-pura berubah menjadi Wonder Woman. Gerak-gerik Daniel begitu gemulai, persis perempuan pada umumnya.

Ketika SMP, saya punya seorang kawan lain. Namanya Richard.

Richard tidak pernah mau bermain basket atau sepakbola bersama kami. Ia lebih gembira ketawa-ketiwi genit bersama anak-anak perempuan. Disaat anak-anak laki-laki lain ingin disebut “ganteng” atau “keren”, Richard lebih bahagia dilabeli “cantik”.

Saya adalah seorang Kristen sejak lahir. Menurut ajaran agama saya, homoseksualitas adalah sesuatu yang mutlak salah. Malah dahulu, saya cenderung antipati terhadap teman-teman gay / lesbian.

Hingga pada suatu hari, saya datang ke sebuah acara gereja. Di gereja itu, ada sesuatu yang bagi saya janggal. Tidak seperti gereja pada umumnya dimana gay /…

Lihat pos aslinya 263 kata lagi

aa lampu lalu lintas

Semakin zaman menjadi modern, saya merasa semakin banyak manusia yang menjadi semakin bodoh. Saya ingin menyebutnya tolol. Saya juga tidak menganggap diri saya pintar, tapi setidaknya saya mau berusaha untuk menjadi pintar, bukan malah semakin tolol. Baca entri selengkapnya »

time

Enam bulan lalu akhirnya saya mempunyai sebuah sepeda motor. Walau ini bukan motor matic idaman saya -motor idaman saya matic Vespa-, saya tetap bersyukur bahwa saya telah bebas dari menunggu busway yang sangat lama atau pun di palak di Metro Mini. Baca entri selengkapnya »

Generasi Nunduk

Kita sekarang hidup di Generasi Nunduk
Jalan kaki bukan lihat kedepan
Lihat kebawah seperti sedang mencari uang jatuh
Pencet layar tanpa melihat keadaan sekitar Baca entri selengkapnya »